Salah satu perusahaan Jepang, yakni Matsubara Neon, merasa kaget dan kagum ada mahasiswa Garut ikut magang bekerja di Negeri Sakura itu. Kekagumannya dilansir dalam sebuah pemberitaan sebuah surat kabar Jepang. Bahkan menjadi berita utama (headline) koran tersebut.
Betapa tidak, pasalnya selama ini sangat jarang bahkan tidak pernah ada mahasiswa asal Garut yang berkiprah magang bekerja di perusahaan Jepang, khususnya perusahaan yang bergerak di bidang pertanian.
Asep Husni, salah satu mahasiswa yang ikut magang ke Jepang mengungkapkan, bahwa ia dan kedua temannya diterima dan disambut dengan baik oleh pihak perusahaan di negeri matahari terbit itu. Pada hari pertama bekerja, ia dan kedua rekanya langsung diajak melihat sekaligus memperkenalkan perusahaan tempat mereka magang.
“Kita merasa bangga karena bisa mencicipi pengalaman bekerja di perusahaan yang notabene teknologi pertaniannya lebih maju. Banyak hal yang bisa kami jadikan ilmu baru. Sebaliknya, kami juga bisa memberikan ilmu pertanian yang kami miliki kepada perusahaan mereka. Alhamdulillah kita di sini bisa berbagi ilmu dan keahliannya,” ujar Asep, melalui sambungan telepon, Minggu (28/7/2019).

Sumber :